1) Contoh kewajiban siswa di sekolah adalah a) mencuci piring setelah makan b) menunggu bus di halte c) mengerjakan ujian dengan tertib d) menghargai pendapat orang lain dalam diskusi 2) Kewajiban dan hak harus dilaksanakan secara ... . a) tidak seimbang b) seimbang c) tidak sama d) berbeda 3) Menjaga kebudayaan Indonesia merupakan kewajiban ... a) presiden b) ayah dan ibu c) gubernur d) seluruh warga Indonesia 4) Menggunakan helm saat berkendara merupakan bentuk penerapan kewajiban di ... a) rumah b) sekolah c) keluarga d) jalan raya 5) Menjaga kebersihan sekolah merupakan kewajiban ... a) kepala sekolah b) petugas kebersihan c) guru d) warga sekolah 6) Kewajiban yang harus dilakukan setiap siswa saat ujian adalah ... a) menanyakan jawaban kepada teman b) minta izin ke kamar mandi c) mengerjakan ujian dengan tertib d) mengobrol dengan teman 7) Kewajiban yang harus kamu lakukan sebelum makan adalah ... a) mencuci kaki b) cuci tangan pakai sabun c) minum susu d) belajar 8) Manfaat yang kamu peroleh setelah melaksanakan piket kelas adalah ... a) terjangkit penyakit b) menambah semangat belajar c) dihukum oleh guru d) memperoleh nilai bagus 9) Akibat tidak bertanggung jawab di jalan raya adalah ... a) memperoleh nilai bagus b) menjadi juara kelas c) ditilang polisi d) disayang orang tua 10) Tanggung jawab merupakan sikap menyadari untuk melaksanakan tugas dan kewajiban dengan ... a) diminta b) diperintah c) terpaksa d) kesadaran sendiri 11) Manfaat penerapan tanggng jawab berupa menjaga keamanan lingkungan adalah ... a) kebutuhan terpenuhi b) kehidupan menjadi tidak nyaman c) kebersihan lingkungan terjaga d) kehidupan menjadi aman dan damai 12) Tanggung jawab orang tua terhadap anak adalah ... a) memberikan hasil belajar b) memberikan hukuman c) memenuhi kebutuhan hidup d) menilang 13) Tanggung jawab yang seharusnya kamu lakukan setelah bangun tidur adalah ... a) mengerjakan ujian b) menemani adik bermain c) merapikan tempat tidur d) membantu ibu memasak 14) Tanggung jawab para pengunjung taman hiburan adalah ... a) mencoret-coret fasilitas b) menjaga kebersihan taman hiburan c) membuang sampah sembarangan d) membuat keributan 15) Hak diperoleh setelah kita ... a) meminta hak b) melaksanakan kewajiban c) menunda pekerjaan d) mengabaikan tanggung jawab 16) Berikut salah satu kewajiban warga negara adalah ... a) berjualan di atas trotoar b) memperoleh lingkungan bersih c) membuang sampah di sungai d) membela negara dan bangsa Indonesia 17) Siswa yang bertanggung jawab adalah siswa yang melaksanakan kewajiban dengan ... a) paksaan b) diingatkan c) diperintah d) kesadaran diri 18) Berikut hak siswa di sekolah adalah ... a) mengikuti upacara dengan tertib b) memperhatikan guru yang mengajar c) menggunakan fasilitas sekolah d) melaksanakan piket kelas sesuai jadwal 19) Berikut tanggung jawab saat mengikuti diskusi kelas adalah ... a) menolak hasil keputusan diskusi b) menyela teman yang sedang berpendapat c) menyampaikan pendapat sesuai pemikiran d) menyampaikan pendapat sesuai pemikiranmelaksanakan hasil diskusi dengan penuh tanggung jawab 20) Bentuk kewajiban dalam keragaman agama adalah ... a) berteman hanya dengan teman seagama b) memberikan kebebasan kepada orang lain untuk beribadah c) mengganggu teman yang sedang beribadah d) memaksakan ajaran agama kepada orang lain 21) Akibat jika masyarakat tidak saling menghormati adalah ... a) menimbulkan perpecahan b) terpenuhinya kebutuhan sehari-hari c) terjaganya persatuan dan kesatuan d) kehidupan menjadi aman dan damai 22) Hak yang diperoleh seseorang setelah bekerja adalah mendapatkan ... a) upah b) pujian c) sanksi d) hukuman 23) Berikut merupakan tanggung jawab pemerintah terhadap rakyat adalah ... a) membayar pajak b) memberikan kesejahteraan c) menjaga kebersihan sungai d) memberikan hasil nilai selama satu semester 24) Manfaat menerapkan kewajiban memberikan kebebasan beragama adalah ... a) menciptakan perpecahan b) menimbulkan pencemaran lingkungan c) kehidupan menjadi rukun dan damai d) terpenuhinya kebutuhan hidup sehari-hari 25) Menjaga kelestarian hewan dan tumbuhan merupakan tanggung jawab ... a) seluruh bangsa Indonesia b) presiden c) gubernur d) polisi

LATIHAN SOAL HAK KEWAJIBAN DAN TANGGUNG JAWAB

Papan Peringkat

Gaya visual

Pilihan

Berganti templat

Pulihkan simpan otomatis: ?