1) pada tahun 1453, konstatinopel ke tangan Turki ottoman. hal ini termasuk pemicu bangsa Eropa melakukan penjelajahan samudera. hal ini karena Konstatinopel menjadi pusat .... a) warisan dari peradaban romawi dan yunani b) penghubung perdagangan antara dunia barat dan timur c) administrasi negara-negara Eropa d) peradaban bangsa Eropa 2) Negara Eropa yang tiba di kepulauan Maluku pada tahun 1521 adalah bangsa .... a) Portugis  b) Italia c) Spanyol d) Belanda 3) Bangsa Belanda yang pertama kali menjejakan kakinya di Nusantara pada tahun 1596 dan menjadi tonggak penjajahan Belanda di nusantara adalah .... a) Cornelis de Houtman b) Van der Cappelen c) Pieter Both d) J.P. Coen 4) Bangsa Portugis pertama datang ke Nusantara pada tahun 1511 di bawah pimpinan .... a) Bartholomeus Diaz b) Vasco da Gama c) Alfonso de Albuquerque d) Fransisco serrao 5) sekalipun Pattimura berhasil ditangkap dan dijatuhi hukuman mati, perlawanan rakyat Maluku tidak berhenti begitu saja. perlawanan terus berlangsung dilanjutkan oleh .... a) Kyai Mojo b) Martha Christina Tiahahu c) Sentot Alibasyah d) Sultan Nuku 6) tujuan belanda mengangkat kembali sultan sepuh (Hamengkubuwono II) adalah .... a) menarik simpati pangeran Diponegoro agar bekerja sama dengan Belanda b) menarik para bangsawan yang membantu pengaran Diponegoro agar kembali ke istana c) melemahkan pengaruh pangeran Diponegoro di istana d) memecah belah para pejuang yang melawan Belanda 7) perlawanan rakyat bali dipicu pelanggaran perjanjian pemerintahan kolonial Belanda terhadap hak tawan karang. hak tawan karang adalah hak para raja Bali untuk .... a) merampas kapal-kapal yang karam di perairan Bali b) memonopoli perdagangan di kerajaan-kerajaan Bali c) menentukan sendiri dengan siapa mereka akan berdagang d) menarik bea masuk kapal-kapal asing yang berlabuh di perairan Bali 8) salah satu tokoh pemimpin perlawanan rakyat Aceh terhadap pemerintah kolonial Belanda. ia pernah berpura-pura menyerah kepada Belanda, tetapi kemudia menyerang Belanda setelah diberi senjata lengkap. tokoh yang dimaksud adalah .... a) Panglima Polim b) Teungku Cik Di Tiro c) Teuku Ibrahim d) Teuku Umar 9) perlawanan ini meletus pada tahun 1859. penyebabnya adalah ketidaksenangan rakyat dan beberapa bangsawan Banjar terhadap campur tangan Belanda. hal ini terutama pada pengankatan pangeran Tamjidillah menjadi seorang sultan. padahal, yang lebih berhak menjadi sultan adalah Pangeran Hidayat. perlawanan yang dimaksud dipimpin oleh .... a) Teuku Umar b) Pangeran Antasari c) Sultan Hasanuddin d) Si Singamangaraja XII 10) alasan Herman Willem Daendels menerapkan kebijakan pembuatan jalan raya pos dari Anyer sampai Panarukan adalah .... a) menghalau serangan armada inggris b) VOC tidak pernah melakukan pembangunan di Jawa c) memajukan Jawa menjadi seperti halnya negara-negara Eropa d) agar dikenang sebagai ratu Adil seperti dalam mitologi rakyat Jawa 11) pengaruh penjajahan Belanda terhadap kehidupan politik bangsa pribumi pada masa lampau yang bisa dilihat hingga saat ini adalah .... a) para pemimpin dipilih langsung oleh rakyat b) adanya struktur birokrasi, seperti lembaga eksekutif  c) sistem gaji pegawai yang menggunakan tanah desa d) bangsa pribumi dapat berperan aktif dalam struktur pemerintahan 12) salah satu peninggalan kolonialisme bangsa Eropa di Indonesia adalah diterbitkannya buku "history of java". buku ini ditulis oleh salah satu gubernur Jenderal Hindia Belanda, yaitu .... a) Thomas Stamford Raffles b) Herman Willem Daendels c) Johannes van den Bosch d) Cornelis de Houtman 13) salah satu contoh pengaruh kolonialisme dalam bidang hukum adalah .... a) sanksi hukum pidana dan perdata yang mengikuti peradilan masa kolonial b) penggunaan gaya pakaian hakim dan jaksa dalam proses peradilan c) terdapat istilah-istilah dalam kitab hukum peradilan d) menggantikan hukum adat dan hukum agama yang sudah lama digunakan indonesia dan digantikan hukum kolonial 14) faktor yang membuat pemerintah Belanda melalui gubernur jenderal Johannes van den Bosch menerapkan kebijakan tanam paksa adalah .... a) meningkatkan taraf hidup rakyat pribumi b) memperkenankan berbagai tanaman produksi c) kas Belanda mengalami kekosongan d) uji coba varietas tanaman baru 15) kebijakan yang diterapkan pemerintah kolonial Belanda yang secara tidak langsung membantu melahirkan kesadaran berbangsa dan bernegara bangsa Indonesia adalah .... a) pintu terbuka b) pax Neerlandica  c) tanam paksa d) politik etis 16) dampak positif pelaksanaan politik etis yang mendorong lahirnya pergerakan nasional adalah .... a) irigasi b) administrasi c) pendidikan d) transmigrasi 17) rasa nasionalisme pada awal abad ke 20 muncul secara perlahan, baik dari dalam maupun dari luar negeri. kondisi dalam negeri yang mendorong munculnya pergerakan nasionalisme adalah .... a) rasa nasionalisme sudah terpatri pada setiap jiwa bangsa Indonesia b) adanya paham nasionalisme, sosialisme, liberalisme, dan demokrasi c) rasa solidaritas antarsuku dan agama sudah menyatu d) munculnya golongan terpelajar sebagai hasil politik balas budi 18) pada mulanya, organisasi pergerakan nasional indonesia masih bersifat .... a) politis b) sosial-ekonomi c) sosial-budaya d) militeristis 19) usul yang dikemukakan oleh H.O.S Tjokroaminoto pada 10 September 1912 terhadap Sarekat dagang Islam adalah .... a) bersifat kritis terhadap pemerintah kolonial b) memiliki visi jelas, yaitu Indonesia yang merdeka c) mengusung perdagangan yang sesuai dengan syariat islam d) kata dagang dalam SDI dihilangkan sehingga menjadi Sarekat Islam 20) tokoh yang memimpin organisasi islam yang bertujuan mempertahankan kepentingan kaum muslim tradisional pada tahun 1926. tokoh yang dimaksud adalah .... a) K.H. Hasyim Asyari b) H.O.S Tjokroaminoto c) K.H Ahmad Dahlan d) H. Samanhoedi 21) organisasi yang didirikan di Bandung tahun 1912 oleh tiga serangkai, yaitu E.F.E. Douwes Dekker dr. Tjipto Mangoenkoesoemo, dan R.M. Soewardi Soerjaningrat. organisasi yang dimaksud adalah .... a) Indonesia Muda b) Indische Partij c) Muhammadiyah d) Indonesische Vereeniging 22) Kongres pemuda II yang berlangsung pada 28 Oktober 1928 menghasilkan keputusan penting, yaitu .... a) ikrar sumpah pemuda b) terciptanya lagu Indonesia Raya c) menginspirasi gerakan perempuan Indonesia d) bendera merah putih sebagai bendera nasional 23) lagu "Indonesia Raya" pertama kali diperdengarkan di depan umum pada saat .... a) kongres pemuda I b) kongres pemuda II c) sidang kedua BPUPKI d) proklamasi kemerdekaan Indonesia 24) buku yang berjudul "habis gelap terbitlah terang" yang memuat surat-surat Kartini bercerita tentang .... a) harapan agar perempuan dapat menjadi anggota parlemen b) pergi ke negeri Belanda menemui sahabatnya c) menginginkan derajat kaum perempuan melebihi kaum pria d) keinginan agar kaum perempuan mendapatkan pendidikan yang sama dengan pria 25) setelah para pemuda mengadakan kongres keduanya, para perempuan Indonesia menyatukan berbagai organisasi nasional perempuan yang diberi nama .... a) perserikatan perempuan Indonesia b) ikatan perempuan Indonesia c) perhimpunan istri Indonesia d) federasi perempuan bangsa 26) salah satu faktor yang membuat jepang ingin menguasai Indonesia adalah wilayah Indonesia .... a) daerah yang dikuasai Belanda b) salah satu medan pertempuran pada perang dunia II c) merupakan ancaman bagi pemerintah Jepang dalam perang dunia II d) kaya akan sumber daya guna keperluan perang dalam perang dunia II 27) pada awal kedatangan Indonesia, Jepang berusaha menarik simpati rakyat Indonesia dengan menerapkan sejumlah kebijakan. berikut yang tidak termasuk kebijakan tersebut adalah .... a) memperbolehkan bendera merah putih dikibarkan berdampingan dengan bendera Jepang  b) memperbolehkan penggunaan bahasa Indonesia, disamping bahasa Jepang, sebagai bahasa resmi  c) mendukung kegiatan-kegiatan berbagai organisasi pergerakan nasional dalam bidang politik d) mengizinkan lagu Indonesia raya boleh dinyanyikan disamping lagu kebangsaan Jepang, Kimigayo 28) sebagai pengganti gerakan tiga A, dibentuk organisasi poesat tenaga Ra'jat (Poetra) yang dipimpin Soekarno, Moh. Hatta. kI Hadjar Dewantara dan K.H. Mas Mansyur. mereka kemudian dikenal dengan empat serangkai. tujuan Poetra adalah .... a) memperkenalkan sistem militer modern pada bangsa Indonesia b) membantu Indonesia mempersiapkan kemerdekaan yang dijanjikan Jepang c) mengerjakan berbagai bangunan yang berhubungan dengan keperluan perang d) memusatkan segala potensi rakyat Indonesia dalam membantu perang melawan Barat 29) Organisasi bentukan Jepang dengan dasar pendidikan militer adalah .... a) PETA b) Tonarigumi c) Romusa d) Gerakan Tiga A 30) Perlawanan frontal atau langsung terhadap Jepang terjadi di beberapa daerah. salah satunya di Sukamanah (Jawa Barat). pemberontakan ini dipimpin oleh .... a) Tengku Abdul Jalil b) K.H Zainal Mustafa c) H. Madrian d) Supriyadi 31) pada tanggal 14 februari 1945, terjadi pemberontakan prajurit PETA terhadap pemerintahan pendudukan Jepang. pemberotakan ini merupakan salah satu pemberontakan terbesar terhadap pemerintahan pendudukan Jepang. pemberontakan ini dipimpin oleh .... a) Supriyadi b) Moh. Hatta c) Sutan Syahrir d) K.H Zainal Mustafa 32) Subsidi dari pemerintah di lakukan untuk mendorong kegiatan perekonomian masyarakat kecil. Salah satu bentuknya yaitu subsidi.... a) pakaian mewah harga murah b) uang muka pembelian motor c) pupuk untuk petani d) pembelian mobil 33) Ketimpangan distribusi pendapatan di suatu negara di tandai dengan adanya.... a) pendapatan yang merata kepada masyarakat b) peningkatan pertumbuhan ekonomi dan pemberantas kemiskinan c) pengangguran berkurang d) distribusi pendapatan tidak merata 34) Semakin dekat jarak garis kurva lorenz dengan garis diagonal, maka kemerataan distribusi pendapatan akan semakin.... a) tinggi b) rendah c) sedang d) kurang 35) Sumber pendapatan dan pengeluaran negara tentang anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) tahun anggaran 2016 diatur dalam undang-undang nomor.... a) 14 tahun 2015 b) 11 tahun 2011 c) 13 tahun 2012 d) 15 tahun 2016 36) Penghasilan yang diterima oleh negara dari keseluruhan barang atau jasa yang dihasilkan oleh unit-unit produksi dan penduduk dalam kurun waktu tertentu disebut…. a) redistribusi pendapatan b) pendapatan nasional c) kurva lorenz d) bank dunia

LATIHAN SOAL PAT IPS KELAS 8

さんの投稿です

リーダーボード

表示スタイル

オプション

テンプレートを切り替える

自動保存: を復元しますか?